top of page
  • Writer's picturearex graph

Tentang Singhamerta City

Apakah anda menyukai suasana pegunungan yang dingin, lingkungan yang hijau nan asri, serta udara yang bersih bebas dari polusi berlebih? Apakah anda menginginkan lingkungan tempat tinggal yang aman dan nyaman untuk keluarga anda? Jika anda menyukai hal tersebut, maka anda juga akan menyukai Singhamerta City, sebuah kawasan hunian yang kaya akan nuansa alam di perbatasan Kota Malang, menawarkan anda lingkungan tempat tinggal yang sejuk nan asri dan juga memiliki akses yang mudah menuju tempat-tempat strategis di sekitar Malang Raya.


Lansekap Area Malang. Sumber: reddit.com

Singhamerta City berlokasi secara strategis di perbatasan barat Kota Malang, tepatnya di Jl. Mulyorejo IV Jedong, Wagir, Kab. Malang yang secara geografis menjadi lokasi yang strategis jika anda ingin menuju area-area menarik di sekitar Malang Raya. Singhamerta City hanya berjarak sekitar 15 menit dari Mall Olympic Garden Malang, Alun-Alun Kota Malang, juga Rumah Sakit terdekat, yakni Rumah Sakit Tentara dr. Soepraoen. Akes menuju Stasiun Malang terhitung memakan waktu hanya 20 menit, waktu tempuh yang sama untuk menuju universitas-universitas terbaik di Kota Malang seperti Universitas Brawijaya, Universitas Merdeka, juga Universitas Kanjuruhan Malang. Untuk menjangkau toll gate terdekat, anda dapat menjangkau Toll Gate Sawojajar Malang dengan waktu tempuh hanya 30 menit. Sedangkan untuk anda yang ingin berlibur ke Kawasan Kota Wisata Batu, anda hanya membutuhkan waktu tempuh sekitar 45 menit untuk sampai di tujuan. Sangat dekat bukan?


Pengalaman tinggal di kawasan yang aman dan nyaman pun juga ditawarkan oleh Singhamerta City, sebagai bagian dari perwujudan kawasan Smart Safe City yang menjadi motonya. Berbagai fasilitas lengkap pun ditawarkan, mulai dari Jogging Track, Playground untuk anak-anak bermain, Stunning Garden, rumah ibadah, juga Keamanan 24 Jam dengan system One Gate Cluster yang menjadikan kawasan ini semakin nyaman untuk anda dan keluarga anda. Anda juga dapat menikmati pasokan air langsung dari mata air yang keluar secara alami dan dialirkan langsung di kawasan Singhamerta City.


Singhamerta City dikembangkan oleh PT. Prima Land Sejahtera, perusahaan dalam negeri yang berkomitmen lebih dari 13 tahun mengembangkan potensi hunian di beberapa kota di Indonesia, khususnya di area Malang Raya. PT. Prima Land Sejahtera melalui Singhamerta City dan konsep Smart Safe City berkomitmen untuk mengembangkan hunian yang tidak hanya nyaman dan aman bagi anda serta keluarga, namun juga mewujudkan kawasan tinggal yang sehat serta mendukung penerapan gaya hidup sehat mulai dari rumah. Tidak hanya fasilitas yang berlimpah, atau juga kemudahan akses menuju lokasi-lokasi menarik di Malang Raya, Singhamerta City juga didesain secara obsesif oleh arsitek yang kompeten, baik untuk kawasan maupun unit rumah anda.


Rumah Singhamerta Residence Tipe 48

Kawasan Singhamerta City memiliki bentang lebar ruas jalan mulai dari 7 meter hingga 13 meter untuk memudahkan akses anda di dalam kawasan Singhamerta City. Selain itu, kawasan ini juga memiliki banyak ruang terbuka hijau yang mencapai 60% dari total luas lahan tersedia, tentunya untuk mewujudkan kawasan yang hijau, asri, dan memiliki udara yang bersih dan sejuk untuk dinikmati oleh anda dan keluarga. Area lahan yang ditawarkan untuk masing-masing unit di kawasan Singhamerta City juga dapat dikategorikan paling luas di kelasnya. Luas lahan yang di tawarkan mulai dari 88 m2 hingga 200m2 dengan berbagai tipe dan fitur rumah yang beragam dan menarik untuk mendukung akfititas serta kenyamanan tinggal anda dan keluarga di rumah.


Jika anda tertarik untuk memiliki investasi maupun rumah hunian di Singhamerta City, dapatkan informasi lebih lanjut dengan mengunjungi website www.singhamertacity.com atau ke media sosial resmi Facebook dan Instagram di laman @singhamertacity. Anda juga dapat menghubungi langsung Customer Care di 0822 2644 1441 untuk dapat berkomunikasi langsung dengan Marketing Executive. Atau anda juga bisa langsung datang ke Kantor Pemasaran kami di Singhamerta Residence Kav. C-1, Jl Mulyorejo gg. IV Jedong, Wagir, Kab. Malang. Temukan nilai investasi terbaik, juga pengalaman tinggal yang sehat dan nyaman untuk anda dan keluarga, hanya di Singhamerta City.

9 views0 comments
logo_whatsapp.png
bottom of page